Bawang Putih
Bawang putih sangat banyak kita jumpai di pasar karena Bawang putih merupakan bahan dasar untuk bumbu yang biasa di gunakan oleh orang indonesia. Bawang mentah kaya akan senyawa-senyawa sulfur, termasuk zat kimia alliin yang membuat bawang putih mentah terasa getir atau angur. sbelum di gunakan biasanya Bawang putih di cincang, di remukkan (dikeprek) atau di haluskan dan di padukan dengan bumbu lain. dan bawang putih juga merupakan antibiotik alami bagi tubuh manusia.
Jahe
Jahe Sering kita gunakan sebagai obat-obatan dan bumbu masakan, memiliki rasa khas hangat dan pedas karena memiliki senyawa keton yaitu zingeron. sangat mudah di temui di daerah tropis seperti indonesia dan merupakan komoditi ekspor ke benua-benua eropa. karena hangat jahe dapat di gunakan untuk obat masuk angin. Jahe yang di panen sewaktu berumur muda akan memiliki waktu simpan yang singkat, maka harus segera di olah sehingga baik untuk di konsumsi, pilih jahe yang tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua untuk kualitas terbaik.
Jamur Merang
Jamur merang banyak di konsumsi oleh Penduduk indonesia, biasanya untuk konsumsi jamur merang yang di gunakan adalah jamur merang muda atau masih kuncup tudung nya, Jamur merang yang masih muda berbentuk bulat telur, berwarna cokelat gelap hingga abu-abu dan dilindungi selubung. di daerah aceh jamur merang di sebut juga kulat jumpung. Jamur merang tinggi akan kandungan protein, kalsium, kalori dan memiliki sedikit lemak.
Bawang Bombay
Bawang Bombay berbentuk Bulat besar, satu kerabat dengan bawang merah tetapi jauh lebih besar. Sering di gunakan orang indonesia untuk memasak ataupun menjadi hiasan Hidangan. besar dan memiliki daging tebal menjadi keunggulan dari bawang ini, di katakan bawang bombay karena pada saat masuk ke indonesia di bawa oleh orang-orang kota bombay yang sekarang bernama Mumbay. Saat di potong bawang ini mengeluarkan aroma / uap khas bawang yang pekat, bahkan dapat membuat mata kita meneteskan air mata.
Bawang Bombay
Bawang Bombay berbentuk Bulat besar, satu kerabat dengan bawang merah tetapi jauh lebih besar. Sering di gunakan orang indonesia untuk memasak ataupun menjadi hiasan Hidangan. besar dan memiliki daging tebal menjadi keunggulan dari bawang ini, di katakan bawang bombay karena pada saat masuk ke indonesia di bawa oleh orang-orang kota bombay yang sekarang bernama Mumbay. Saat di potong bawang ini mengeluarkan aroma / uap khas bawang yang pekat, bahkan dapat membuat mata kita meneteskan air mata.